Tips Mabuk Perjalanan yang Bisa kamu Gunakan Saat Liburan

Tips mabuk perjalanan bisa kamu gunakan bagi kamu yang memang mudah terserang mual. Jika kamu sering mabuk perjalanan itu memang sangat mengganggu, dan hal yang paling tidak menyenangkan saat berpergian.

Selain membuat tubuh kamu tidak enak, perjalanan yang sedang kamu lakukan juga ikut terganggu. Oleh karena itu, mabuk perjalanan harus diatasi bahkan harus dicegah. Kamu bisa melakukan berbagai cara untuk mencegahnya, agar perjalanan menjadi nyaman.

Tips Mabuk Perjalanan yang Bisa kamu Gunakan

Tips ini bisa kamu lakukan sebelum melakukan perjalanan atau saat sedang melakukan perjalanan. Tetapi lebih efektif jika kamu mempersiapkan diri sebelum melakukan perjalanan, beberapa tips tersebut yaitu:

1. Atur waktu makan dengan waktu keberangkatan

Tips mabuk perjalanan yang pertama kamu bisa mengatur waktu makan dengan waktu keberangkatan. Hal ini sebagai salah satu faktor menyebabkan mabuk perjalanan, karena kondisi tubuh yang terlalu kenyang membuat perut tidak nyaman.

Terlebih lagi jika perjalanan yang kamu lakukan menempuh jarak yang lumayan jauh. Hal tersebut membuat kamu lebih lama dalam kendaraan. Anda juga tidak dapat memprediksi kondisi jalanan. Misalnya keadaan macet, jalanan berliku dan lainnya.

Jalanan berliku akan meningkatkan risiko bagi kamu untuk mabuk perjalanan. Kamu bisa mencoba mengatur waktu makan dengan waktu keberangkatan. Usahakan makan maksimal 30 menit sebelum keberangkatan.

Tips ini bisa kamu terapkan untuk mengurangi risiko mabuk. Kamu juga bisa usahakan makan tidak terlalu kenyang, agar perut tetap terasa nyaman. Atau bisa juga untuk makan makanan yang ringan.

2. Istirahat yang cukup sebelum berpergian

Tips ini penting sekali kamu terapkan, karena istirahat yang cukup akan membuat badan kamu akan lebih bugar ketika perjalanan. Terkadang, mabuk perjalan di sebabkan juga kondisi tubuh yang kurang baik.

Tips mabuk perjalanan yang satu ini memaksa kamu untuk mengatur waktu istirahat yang optimal. Aturlah waktu istirahat kamu disela-sela kesibukan kamu baik bekerja maupun beraktivitas lainnya.

Jika kamu sempat untuk beristirahat dalam kendaraan maka beristirahatlah, kecuali jika kamu sebagai pengemudi mobil tersebut mungkin akan kesulitan mengatur istirahat didalam mobil.

Jika kamu membawa mobil pribadi, kamu juga bisa membawa perlengkapan tidur untuk beristirahat. Kamu bisa membawa bantal, leher, penutup mata, selimut dan lain sebagainya.

3. Atur pengharum kendaraan

Tips mabuk perjalanan selanjutnya yaitu kamu bisa mengatur bau parfum pengharum yang biasanya terdapat di mobil. Pengharum kendaraan adalah salah satu faktor yang menyebabkan kamu merasa terganggu dan mual.

Terdapat beberapa pengharum kendaraan yang akan membuat kamu tidak nyaman karena baunya terlalu menyengat dan berlebihan. Oleh karena itu coba kamu atur pengharum kendaraan kamu.

Kamu bisa menghindari pengharum kendaraan yang memiliki aroma buah-buahan. Kamu bisa menggantinya dengan aroma yang alami dan tidak terlalu berlebihan, sehingga kamu betah menghirupnya.

4. Jangan membaca buku dan bermain ponsel

Tips mabuk perjalanan ini bisa mencegah kamu untuk mengalami mabuk perjalanan, karena fokus membaca buku dan bermain ponsel, sedangkan tubuh berusaha menyeimbangkan posisi akibat guncangan, maka sat itulah rasa mual muncul.

Oleh karena, usahakan untuk menghindari aktivitas seperti membaca buku terlalu lama dan membuka ponsel HP terlalu lama juga. Untuk menghilangkan rasa mabuk, kamu bisa melakukan hal lain seperti melihat pemandangan sekitar.

5. Mendengarkan musik

Musik bisa mengalihkan fokus kamu pada satu titik sehingga membuat kamu menjadi lebih rileks. Tips mabuk perjalanan ini lebih menyenangkan dilakukan, selain mengusir kejenuhan mendengarkan musik juga membuat hati senang.

Kamu bisa memposisikan badan dengan lebih santai, kemudian play musik favorit kamu, bisa memalui audio mobil maupun earphone. Aktivitas seperti ini membuat kamu mengistirahatkan pikiran.

6. Minum Obat

Tips terakhir yang memang perlu dilakukan adalah minum obat anti mabuk. Jika semua cara sudah kamu lakukan tetapi rasa mual tetap terasa maka jalan satu-satunya meminum obat.

Obat anti mabuk umumnya memberikan reaksi kepada kamu dengan rasa kantuk, sehingga kamu akan dibuat tidur pulas. Perlu diingat bahwa tidak dianjurkan mengkonsumsi obat anti mabuk perjalanan secara berlebihan.

Perjalanan jauh memaksa kamu untuk berada dikendaraan juga semakin lama, oleh karena itu kamu perlu cara untuk membuat badan bugar. Kamu bisa melakukan tips mabuk perjalanan di atas untuk mencegah mual dan pusing.

Originally posted 2022-08-09 12:01:04.