Review 3 Hotel Pinggir Pantai Banyuwangi. Hotel Dengan View Pantai yang Eksotis

Ada banyak Hotel pinggir pantai Banyuwangi yang jadi destinasi wisata banyak wisatawan. Hotel ini termasuk bintang 4 dan 5. Pelayanan, kebersihan, kolam renang dekat pantai

Abidaril Hasan

IndoHolidayTourGuide | Review 3 Hotel Pinggir Pantai Banyuwangi. Hotel Dengan View Pantai yang Eksotis

Ada banyak Hotel pinggir pantai Banyuwangi yang jadi destinasi wisata banyak wisatawan. Hotel ini termasuk bintang 4 dan 5. Pelayanan, kebersihan, kolam renang dekat pantai jadi suguhan andalan untuk pengunjung yang datang.

Banyuwangi jadi primadona banyak pecinta wisata Indonesia. Salah satunya karena Banyuwangi kaya objek wisata yang indah dan memukau mata pengunjungnya. Antara lain; kawah Ijen, Teluk Ijo, Pulau Merah, Alas Purwo dan sederet destinasi wisata yang tidak duanya di dunia ini.

Hotel di Banyuwangi pinggir pantai ini menawarkan view laut yang indah dan memukau dari kamar Anda menginap. Anda juga bisa berenang dalam kolam dekat pantai dengan deburan ombak yang membahana.

Tulisan ini akan membahas hotel Illira Banyuwangi, Dialoog Hotel Banyuwangi dan Ketapang Indah Hotel serta fasilitas dan daya tariknya. Anda bisa menginap di hotel ini asat berkunjung ke Banyuwangi.

1. Illira Hotel Banyuwangi

IndoHolidayTourGuide | Review 3 Hotel Pinggir Pantai Banyuwangi. Hotel Dengan View Pantai yang Eksotis

Salah satu hotel yang lokasinya dekat dengan pantai di Banyuwangi adalah Illira Hotel.  Hotel ini berlokasi di Jln. Yos Sudarso Nomor 81-83 Sukowidi, Klatak, Kalipuro, Banyuwangi.

Dari Illira Hotel ke pelabuhan Ketapang butuh waktu 15 menit. Sedangkan dari bandara Banyuwangi hanya butuh 30 menit. Bila Anda sedang mencari penginapan pinggir pantai Banyuwangi, Illira hotel Banyuwangi bisa jadi pilihan yang tepat.

Fasilitas

IndoHolidayTourGuide | Review 3 Hotel Pinggir Pantai Banyuwangi. Hotel Dengan View Pantai yang Eksotis

Illira Hotel Banyuwangi memiliki fasilitas lengkap, antara lain:

  1. Parkir yang luas
  2. Resepsionis 24 jam
  3. Restoran berbagai menu
  4. Wi-fi dengan speed tinggi
  5. Ruang ber-AC
  6. Aula yang luas
  7. Ruang keluarga
  8. Area bebas rokok
  9. Kolam renang
  10. Area ramah perokok
  11. Dan teras yang nyaman untuk bersantai

Fasilitas Kamar

IndoHolidayTourGuide | Review 3 Hotel Pinggir Pantai Banyuwangi. Hotel Dengan View Pantai yang Eksotis

Terdapat beberapa fasilitas kamar saat Anda menginap, yaitu:

  • TV Led
  • Kulkas
  • Meja kursi
  • Brankas kamar
  • Wastafel
  • Kamar mandi dalam kamar

Illira Hotel termasuk salah satu hotel dengan pelayanan yang memuaskan. Manajemen bekerja keras dan ptofesional memenuhi kebutuhan dan ekspektasi pengunjungnya.

Baca juga: Review 6 Villa Murah Di Puncak Di bawah 1 Juta Ada Kolam Renang

2. Dialoog Hotel Banyuwangi

IndoHolidayTourGuide | Review 3 Hotel Pinggir Pantai Banyuwangi. Hotel Dengan View Pantai yang Eksotis

Hotel murah Banyuwangi dekat pantai, yaitu Dialoog Hotel Banyuwangi.  Hotel ini berdiri pertama kali tahun 2018.  Pendirinya termasuk pendiri dari Alila brand. Dialoog Hotel termasuk hotel bintang 4 di Banyuwangi yang ramai pengunjungnya. Hotel ini viral sebagai salah satu hotel yang ramah lingkungan dengan  lebih dari 80% tumbuhan hijau.

Berlokasi di tempat strategis, mudah terjangkau dari berbagai arah. Perjalanan dari bandara Blimbingsari kurang lebih hanya butuh waktu 45 menit. Sedangkan dari stasiun Banyuwangi hanya butuh waktu 30 menit.

Anda bisa menikmati pemandangan laut luas dengan menyewa kamar lantai 5, yaitu kamar istimewa bertipe Deluxe Ocean View.

Hotel ini lengkap dengan berbagai furniture dengan desain elegan berbahan material kayu  berciri khas tradisional dan modern.

Kolam renangnya pun dekat pantai. Untuk sampai ke sana, Anda perlu melewati pepohonan kelapa yang menjulang tinggi bernuansa tropical. Anda bisa menikmati momentum sunset dan sunrise. Anda bisa menikmati indahnya matahari terbit di pagi hari saat menginap.

Keunggulan

IndoHolidayTourGuide | Review 3 Hotel Pinggir Pantai Banyuwangi. Hotel Dengan View Pantai yang Eksotis

Terdapat beberapa keunggulan hotel ini bila dibanding dengan hotel yang lain di Banyuwangi, antara lain:

Berkonsep Local Pride

Hotel ini berkonsep arsitektur local, yaitu semua bahan bangunannya menggunakan bahan lokal asli Banyuwangi. Namun, walaupun menunjukkan arsitektur local khas Banyuwangi  tetapi tetapa menunjukkan kualitas yang bagus, elegan, profesional dan modern.

Back to Nature

Kembali ke alam, itulah konsep yang yang lagi trends saat ini. Maka, tak heran banyak konsep yang unik dari hotel ini. Misalnya saja, kolam renangnya dekat dengan laut lepas. Sekelilingnya terdapat pohon-pohon kelapa yang menjulang tinggi dengan hiasan taman indah di sekelilingnya.

Sekitar hotel juga banyak tumbuh pohon padi alami yang pertumbuhannya bisa dinikmati oleh pengunjung hotel setiap hari.

Lokasi Strategis

Dialoog Hotel Banyuwangi berlokasi di tepi laut selat Bali. Pengunjung mudah mengunjunginya dari berbagai tempat di Banyuwangi.

Panorama Indah

Menyuguhkan pemandangan yang indah tiada tara bagi pengunjungnya. Bukan sekedar pemandangan biasa tapi pandangan yang luar biasa. Saat menginap di sini, Anda bisa menikmati sunset dan sunrise dengan deburan ombak yang menggunung. Wahana wisatanya juga kaya dengan hiasan kicauan burung yang ada di hotel.

Fasilitas Mewah

Sebagai salah satu hotel modern di Banyuwangi, maka dialog hotel ini menyuguhkan fasilitas mewah bagi pengunjungnya. Mulai dari Swimming poll outdoor, restaurant dan Gym dan lain sebagainya.

Sajian Menu Istimewa

Sajian menu istimewa termasuk salah satu keunggulannya. Terdapat banyak menu restoran bintang 5 yang bisa Anda nikmati. Anda bisa menikmati berenang sambil menikmati suguhan menu hotel yang istimewa.

3. Ketapang Indah Hotel

IndoHolidayTourGuide | Review 3 Hotel Pinggir Pantai Banyuwangi. Hotel Dengan View Pantai yang Eksotis

Salah satu hotel pinggir laut Banyuwangi yang punya akses langsung ke laut itu Ketapang Indah Hotel.  Hotel ini berlokasi di Jalan Gatot Subroto Km.6, Klatak, kec. Kalipuro, kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

sangat dekat dengan pelabuhan Ketapang Banyuwangi.  Secara spesifik, lokasinya agak masuk, tidak di tepi jalan raya. Namun ada papan penunjuk dan gerbang hotel yang jadi penanda hotel istimewa ini.

Memasuki  area hotel ini, Anda akan mendapati hotel ini sebagai salah satu hotel yang ramah lingkungan. Terdapat lebih dari 100 pohon kelapa yang menjulang tinggi di kanan kiri hotel.  Area hijau dengan tumbuhan, bunga dan rerumputan yang terawat jadi ciri khas hotel ini.

Fasilitas

IndoHolidayTourGuide | Review 3 Hotel Pinggir Pantai Banyuwangi. Hotel Dengan View Pantai yang Eksotis

Terdapat beberapa fasilitas istimewa yang bisa Anda nikmati ketika menginap, antara lain:

Gazebo

Anda bisa mengobrol dengan santai bersama pasangan atau bersama keluarga dalam gazebo ini. Gazebo ini memiliki desain minimalis dan khas tradisional Banyuwangi.

Penginapan yang Luas

Menginap di hotel itu bukan hanya supaya nyaman tidur tetapi untuk menemukan ketenangan dan kebahagiaan jiwa.

Restoran Berbagai Menu

Menginap di hotel ini Anda bisa memilih menu yang tepat sesuai dengan selera Anda.  Terdapat beberapa menu lokal yang hanya bisa Anda temukan di hotel ini. Anda tak akan pernah menemukannya di hotel yang lain. Menu-menu istimewa itu antara lain: sego tempong, pecel pitik dan aneka menu tradisional khas Banyuwangi yang lainnya.

Parkiran yang Luas

Tempat parkir yang luas itu jadi salah satu pertimbangan orang memilih hotel untuk menginap. Hotel ini memiliki fasilitas hotel yang lumayan luas untuk melayani kendaraan pengujung yang datang sewaktu-waktu. Jadi, Anda tidak perlu kawatir kehabisan tempat parkir.

Kolam Renang Dekat Pantai

Lokasi kolam renang ini dekat pantai sehingga Anda bisa mandi berenang dalam kolam ini sambil menikmati keindahan laut lepas. Kolam renang ini juga dikelilingi oleh pohon-pohon kelapa yang menjulang tinggi dan indah.

Keunggulan

Terdapat beberapa keunggulan Ketapang Indah Hotel yang bisa Anda nikmati. Antara lain:

  1. Dihiasi ratusan pohon kelapa
  2. Kolam renang yang bersih dan jernih airnya
  3. Gazebo terbuat dari bahan kayu dengan desain khas tradisional
  4. Kemudian akses langsung ke pantai
  5. Berbagai menu makanan khas tradisional Banyuwangi

Baca juga: Review Waterboom Pondok Indah. Wahana Wisata Terlengkap Dan Harga Terjangkau

Penutup

3 hotel pinggir pantai Banyuwangi yang sudah penulis review ini bisa jadi solusi bagi Anda yang mencari penginapan nyaman, berkelas dengan pelayanan super dan fasilitas lengkap.

Walaupun memiliki fasilitas lengkap dan mewah, namun tarifnya sangat terjangkau dan terbilang murah. Selamat menikmati perjalanan wisata Anda bersama pasangan atau keluarga Anda ke Banyuwangi.

Originally posted 2023-03-08 20:37:55.

Related Post